Musrenbang Kelurahan Kotabaru
Kotabarukel.jogjakota.go.id - Musyawarah Rencana Pembangunan Kelurahan (Musrenbangkel) Kelurahan Kotabaru digelar secara virtual di Aula Lantai 2.Kelurahan Kotabaru Kemantren Gondokusuman Yogyakarta, Kamis (14/1/2021). Dalam sambutan pembukaan Musrenbangkel Kotabaru Tahun 2021, Lurah Kelurahan Kotabaru, Supardi, SH mengatakan, bahwa Kelurahan Kotabaru merupakan Kelurahan pertama yang menyelenggarakan Musrenbang secara semi daring pada saat adanya Kebijakan Pengetatan Secara Terbatas Kegiatan Masyarakat (PTKM). Untuk undangan yang hadir di Aula Kelurahan Kotabaru adalah Tim/ Panitia Perumus Musrenbang dan undangan untuk OPD, masyarakat dan instansi lain lewat Zoom. Jika ada hal-hal yang kurang berkenan mohon maaf.
Dalam paparannya Ketua LPMK Kelurahan Kotabaru, FX. Supardi, SKM menyampaikan bahwa kedepan Kelurahan Kotabaru harus bisa meningkatkan potensi seni budaya, kelembagaan dan kapasitas penguatan UMKM. Dalam musrenbang ini perencanaan kegiatan dipersiapkan secara matang agar sesuai apa yang diharapkan.
Berkenan hadir dalam musrenbang Kelurahan Kotabaru Wakill Walikota Yogyakarta, Drs. Heroe Poerwadi, MA yang bertepatan dengan hari lahir atau ulangtahun di berikan nasi tumpeng dari warga masyarakat. Dalam sambutannya Wakil Walikota menekankan kepada Lurah dan LPMK Kelurahan Kotabaru, untuk meningkatkan eksistensi destinasi wisata dan pelestarian cagar budaya yang ada di Kelurahan Kotabaru. Kelurahan Kotabaru memiliki banyak sekali destinasi pariwisata dan cagar budaya, seperti Bantaran Code, Museum Romo Mangun, serta bangunan tua yakni Gereja Kotabaru yang hingga saat ini masih dijadikan cagar budaya.
" Heroe berharap, dalam kegiatan musrenbang, dapat meningkatkan Kelurahan Kotabaru dengan semangat Gandeng Gendong bersama dengan Pemkot Yogyakarta, Ketua RT dan RW, tokoh masyarakat, LPMK, PKK, dan organisasi kemasyarakatan untuk melestarikan dan mengembangkan potensi yang ada diwilayah Kelurahan Kotabaru,” ungkapnya.
Dengan mengikuti tiga prinsip yang harus dilakukan yakni Temonjo, Temoto, Kroso, bukan untuk bagi roto Semoga semua elemen masyarakat ikut mendukung dan saling bekerjasama dalam membangun Kelurahan Kotabaru lebih maju, harapnya.
#musrenbang2021
#sinergitas